BERITA BOLA

Bukan Dusan Vlahovic, Ini Rekrutan Terakhir Juventus pada Bursa Transfer Musim Dingin 2022

PALAPABOLA – Dusan Vlahovic akan menjalani tes medis bersama Juventus pada hari ini, Jumat (28/1/2022). Penyerang berpaspor Serbia itu diboyong Juventus dari Fiorentina seharga 75 juta euro (termasuk bonus) atau sekira Rp1,2 triliun.

Nantinya, penyerang yang berstatus top skor sementara Liga Italia 2021-2022 itu dengan koleksi 17 gol, bakal digaji 7 juta euro atau setara Rp112,1 miliar per tahun.

Dusan Vlahovic

“Dusan Vlahovic resmi ke Juventus! Kesepakatan telah tercapai antara pemain, agen dan Fiorentina. 75 juta euro sudah termasuk bonus. Gaji 7 juta euro per musim,” tulis jurnalis Italia, Fabrizio Romano, mengutip dari akun Twitter-nya, @FabrizioRomano.

“Vlahovic akan menjalani tes medis di Turin dan menandantangani kontrak jangka panjang. Kesepakatan telah tercapai,” lanjut Fabrizio Romano.

Meski begitu, Dusan Vlahovic bukanlah rekrutan terakhir Juventus pada bursa transfer musim dingin 2022. Menurut laporan Fabrizio Romano, ada dua nama yang sedang dibidik manajemen Juventus.

Mereka ialah Denis Zakaria (Borussia Monchengladbach) dan Nahitan Nandez (Cagliari) yang sama-sama beroperasi sebagai gelandang. Namun, pelatih Juventus Massimiliano Allegri condong kepada Denis Zakaria.

Mereka ialah Denis Zakaria (Borussia Monchengladbach) dan Nahitan Nandez (Cagliari) yang sama-sama beroperasi sebagai gelandang. Namun, pelatih Juventus Massimiliano Allegri condong kepada Denis Zakaria.

“Denis Zakaria dan Nahitan Nandez sama-sama diburu Juventus jelang penutupan bursa transfer. Mereka akan menggantikan salah satu dari Rodrigo Bentancur atau Arthur Melo yang meninggalkan klub minggu ini,” kata Fabrizio Romano.

Denis Zakaria

“Zakaria merupakan favorit Allegri, namun semuanya tergantung harga. Klub Liga Inggris juga menginginkan Denis Zakaria,” sambung Fabrizio Romano.

Juventus memang membutuhkan tenaga tambahan di lini sentral dan sosok Denis Zakaria dapat diandalkan. Dari sederet gelandang sentral Juventus saat ini, tak ada satu pun yang bertipe tukang jagal layaknya Denis Zakaria.

Jika Denis Zakaria berhasil didatangkan, plus kehadiran Dusan Vlahovic, fans Juventus boleh bermimpi tim kesayangan mereka menjadi yang terbaik di Liga Italia dan Liga Champions 2021-2022. Sekadar diketahui, Juventus masih berpeluang menjadi kampiun pada dua ajang di atas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *