BERITA BOLA

4 Rekor yang Dibuat Cristiano Ronaldo

PALAPABOLA 4 Rekor yang Dibuat Cristiano Ronaldo. Cristiano Ronaldo jadi pahlawan Timnas Portugal saat menghadapi Hungaria di ajang Piala Eropa 2020. Tim arahan Ferando Santos meraih kemenangan telak 3-0 pada laga perdana mereka di Grup F, Selasa 15 Juni 2021.

Ronaldo menjadi sorotan lewat dua gol yang ia ciptakan di laga kali ini.

Penyerang Juventus itu kemudian kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat lesakkan golnya di menit-menit akhir pertandingan.

4. Top Skor Sepanjang Masa Piala Eropa (11 Gol)

4 Rekor yang Dibuat Cristiano Ronaldo

Ronaldo saat ini tercatat telah menorehkan sebanyak 11 gol pada ajang tersebut.

Baca Juga: Portugal Tumbangkan Hungaria 3-0

Kini, Cristiano Ronaldo unggul dua gol dari pencapaian Michel Platini dan mengukir rekor sebagai pencetak gol terbanyak di putaran final Piala Eropa.

3. Main di 5 Piala Eropa (2004, 2008, 2012, 2016 dan 2020)

4 Rekor yang Dibuat Cristiano Ronaldo

CR7 -julukan Ronaldo- menjadi pemain yang tampil pada lima edisi Piala Eropa berbeda yakn pada 2004, 2008, 2012, 2016 dan 2020. Cristiano Ronaldo bahkan berhasil mengantarkan Portugal meraih trofi juara di Piala Eropa 2016 lalu.

2. Cetak Gol di 5 Piala Eropa (2004, 2008, 2012, 2016 dan 2020)

4 Rekor yang Dibuat Cristiano Ronaldo

Kemudian Ronaldo juga tercatat sebagia pemain yang berhasil mencetak gol pada lima edisi berbeda di ajang Piala Eropa. Ya, sejak tampil pada 2004 eks penggawa Manchester United itu tidak pernah absen mencetak gol.

Sejauh ini, pencapaian terbaiknya jelasa pada 2016 lalu saat Ronaldo berhasil membawa Portugal meraih trofi juara. Kala itu, ia berhasil mencetak sebanyak tiga gol.

1. Lewati Rekor Andriy Shevchenko

4 Rekor yang Dibuat Cristiano Ronaldo

Selain melewati rekor milik legenda Timnas Prancis, Michel Platini, Cristiano Ronaldo juga tercatat berhasil mematahkan pencapaian milik Andriy Shevchenko, sebagai pemain tertua yang mampu mencetak dua gol dalam satu pertandingan di Piala Eropa.

4 Rekor yang Dibuat Cristiano Ronaldo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *