BERITA BOLA

Barcelona Tetapkan Nomor Punggung Dani Alves

PALAPABOLA – Barcelona Tetapkan Nomor Punggung Dani Alves. Dani Alves akhirnya pulang ke Barcelona setelah merantau selama beberapa tahun. Dan baru-baru ini, raksasa Spanyol tersebut mengumumkan nomor punggung yang akan ia pakai selama musim 2021/22.

Kepulangan Dani Alves cukup sukar dipercaya. Sebelum tawaran dari Barcelona datang, pemain berkebangsaan Brasil tersebut berada di ambang masa gantung sepatu usai gagal mendapatkan klub baru selama beberapa bulan.

Ia berpisah dari klub lamanya, Sao Paulo, di bulan September kemarin dengan cara yang tidak baik. Karena permasalahan hak siar, Alves memilih mogok latihan. Surat pemutusan kontrak pun menyusul enam hari kemudian.

Selama beberapa bulan Alves luntang-lantung tanpa klub baru sampai Barcelona mengumumkan kepulangan Xavi Hernandez yang menggantikan Ronald Koeman. Beberapa hari setelahnya, Barcelona mengumumkan Alves sebagai pemain barunya.

BACA JUGA: Saya Merasa Seperti Superhero Di Klub Terbaik Dunia

Nomor Punggung Dani Alves

Barcelona menyodori kontrak baru yang cuma berlaku sampai musim 2021/22 berakhir. Beberapa laporan menyebutkan kalau Alves merupakan pemain bergaji terendah di skuat inti, yang menjadi bukti dedikasinya kepada sang klub tercinta.

Seperti Ludovic Giuly, Hristo Stoichkov, hingga mantan rekan setim Alves, Andres Iniesta.

Nomor Kelimanya di Barcelona

Dengan demikian, Alves sudah mengenakan lima nomor punggung yang berbeda selama memperkuat Barcelona. No.20 jadi nomor punggung pertamanya ketika baru didatangkan oleh klub pada tahun 2008 lalu.

Pada tahun berikutnya, Alves dipercaya mengenakan No.2 selama empat musim. Lalu, pada musim 2013/14 dan 2014/15, ia mengubah nomor punggungnya jadi 22 sebagai tribut buat rekan setimnya, Eric Abidal.

Di musim terakhirnya sebelum bertolak ke Juventus, Alves mengenakan nomor punggung enam.Barcelona Tetapkan Nomor Punggung Dani Alves

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *