BERITA BOLA

Main di Liga Champions Asia, Cristiano Ronaldo Mencak-Mencak: Protes Wasit, Dorong Fans yang Ajak Selfie

PALAPABOLA- Cristiano Ronaldo menjadi sorotan akibat aksi marah-marahnya ketika Al Nassr mengalahkan Shabab Al Ahli 4-2 dalam laga play-off Liga Champions Asia 2023, Rabu (23/8/2023) dini hari WIB.

Dalam laga yang digelar di Al Awwal Stadium, Riyadh ini, Talisca membawa Al Nassr unggul di menit ke-11, lalu Shabab Al Ahli membalikkan kedudukan lewat brace Al-Ghassani (18′, 46′).

Ketika kekalahan sudah di depan mata, Al Nassr justru membalikkan kedudukan di menit-menit akhir. Al-Ghannam (88′), Talisca (90+5′), dan Marcelo Brozovic (90+7′) masing-masing mencetak satu gol.

Kemenangan ini memastikan langkah Al Nassr ke putaran final fase grup Liga Champions Asia 2023/2024.

Kemarahan Cristiano Ronaldo

Meski tak mencetak gol, Ronaldo tetapi menjadi pembicaraan karena ia beberapa kali melakukan protes keras terhadap wasit. CR7 menilai timnya layak mendapat penalti.

Selain momen ketika tembakan akrobatik Ronaldo mengenai tangan bek lawan, ada pula kejadian saat Ronaldo mendapat tekel dari bek lawan di kotak terlarang. Namun, semuanya tak berbuah penalti.

Kemarahan Ronaldo memuncak di akhir babak pertama. Sesaat usai wasit meniup peluit, Ronaldo dengan nada tinggi menghampiri pengadil laga dan ngomel-ngomel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *