BERITA BOLA

Phil Foden Sebut Anfield Tempat yang Sulit Ditaklukkan

PALAPABOLA Phil Foden Sebut Anfield Tempat yang Sulit Ditaklukkan. Penggawa Manchester City, Phil Foden, mengomentari hasil laga kontra Liverpool di pekan ketujuh Liga Inggris 2021-2022. Melihat hasil laga yang berakhir imbang, Foden pun mengakui bahwa menjalani laga kontra Liverpool di Stadion Anfield tidaklah mudah.

Laga pun berlangsung sangat sengit kala itu.

Phil Foden Sebut Anfield Tempat yang Sulit Ditaklukkan

Man City yang mendapat perlawanan berat dari armada Jurgen Klopp bahkan sempat tertinggal. Tetapi akhirnya The Citizens -julukan Man City- mampu menahan imbang tim tuan rumah dengan skor 2-2.

BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Pakai Deker Bergambar Dirinya

Sadio Mane membuka keunggulan untuk Liverpool pada menit ke-59, namun Phil Foden mampu mencetak gol penyeimbang (69’). Tak lama berselang, Liverpool kembali memimpin setelah Mohamed Salah mampu mencetak gol pada menit ke-76. Kevin de Bruyne mampu kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-81.

Foden pun mengakui bahwa sangat sulit untuk bertanding melawan Liverpool di Stadion Anfield. Meski begitu, pemain berusia 21 tahun tersebut merasa klubnya mampu menjalani pertandingan itu dengan baik.

“Sangat sulit untuk datang ke sini dengan para penggemar, ini adalah salah satu tempat paling sulit untuk dikunjungi dan saya merasa kami menghadapinya dengan sangat baik hari ini,”. Phil Foden Sebut Anfield Tempat yang Sulit Ditaklukkan

Meski gagal meraih poin penuh

Foden yakin bahwa Man City akan mampu mendapatkan hasil yang lebih baik pada pertandingan selanjutnya.

“Itu adalah permainan yang luar biasa, di hari lain, kami bisa pulang dengan tiga poin. Itu menunjukkan karakter kami. Kami tidak banyak menang di sini, tetapi kami melanjutkan sepakbola kami setelah tertinggal dan kami bermain sangat baik hari ini,” tambahnya.

Phil Foden Sebut Anfield Tempat yang Sulit Ditaklukkan

Man City mampu menguasai jalannya pertandingan di babak pertama. Namun, Foden sangat kecewa tidak mampu menjadikan keunggulan tersebut untuk dapat mencetak poin lantaran lini pertahanan Liverpool yang sangat solid.

“Cukup mengecewakan untuk tidak unggul di babak pertama. Tidak ada banyak ruang untuk memasukkannya ke gawang,” jelas Foden.

Kini, Man City pun masih duduk di posisi ketiga pada klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022 dengan raihan 14 poin. Sementara itu, Liverpool berada satu peringkat di atas Man City dengan koleksi poin 15.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *