Uncategorized

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang!Karim Adeyemi menjadi komoditas panas klub-klub besar saat ini. Striker berusia 20 tahun ini tampil impresif bersama RB Salzburg. Dia menorehkan 18 gol dari 30 pertandingan di semua kompetisi musim ini.

Berkat totehannya itu, RB Salzburg kokoh di puncak klasemen Bundesliga Austria dan berhasil menahan imbang Bayern Munchen di babak 16 besar Liga Champions. Potensi besarnya ini sangat menggiurkan. Berikut ini lima klub yang kudu bersaing mendapatkan jasa pemain asal Jerman tersebut.

1. Borussia Dortmund

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang!Borussia Dortmund menjadi kandidat utama bagi Karim Adeyemi pada musim depan. Dia bakal di persiapkan sebagai pengganti Erling Haaland jika sang pemain pergi. Menariknya, Adeyemi memiliki jejak yang tak jauh berbeda dari striker asal Norwegia itu. Keduanya besar di RB Salzburg.

Dortmund adalah klub yang memiliki atmosfer tepat untuk seorang pemain muda berkembang. Adeyemi sendiri kabarnya lebih memilih Dortmund jika meninggalkan RB Salzburg.

2. Manchester United

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang!Musim depan Manchester United terancam kehilangan tiga striker mereka, Edinson Cavani, Cristiano Ronaldo, dan Anthony Martial. Setan Merah mulai bergerak mencari penggantinya dan Karim Adeyemi menjadi salah satu kandidat.

Dia menjadi opsi jika Manchester United gagal mendapatkan Erling Haaland. Dengan usianya yang masih sangat muda, Adeyemi layak untuk dikejar sebagai proyek jangka panjang klub. Dia bisa membentuk duet ideal trio pemain muda Setan Merah bersama Jadon Sancho dan Marcus Rashford.

3. Paris Saint-Germain

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang!Paris Saint-Germain di ambang pintu kepergian Kylian Mbappe musim panas 2022 mendatang. Mereka juga kemungkinan bakal di tinggal Mauro Icardi yang tak bahagia di Paris. Karim Adeyemi sangat layak untuk mengisi lubang yang bakal di tinggalkan dua pemain tersebut.

Di imbangi dengan pemain bintang berpengalaman seperti Lionel Messi dan Neymar, dia bisa menimba banyak ilmu untuk menjadi bintang baru sepak bola Eropa. Di klub ini pun dia berpotensi untuk merasakan gelar bergengsi.

4. Arsenal

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang!Di bawah asuhan Mikel Arteta, Arsenal sedang membangun ulang kekuatan klub dengan deretan pemain muda bertelenta. Klub asal London ini bisa menjadi destinasi yang ideal bagi Adeyemi agar lebih berkembang.

Apalagi The Gunners pun baru saja melepas striker utama mereka, Pierre-Emerick Aubameyang. Di sisi lain, Alexandre Lacazette pun berpeluang pergi Juni 2022 mendatang. Bagi Arsenal, Adeyemi pun bisa menjadi puzzle terakhir untuk menciptakan lini serang mematikan lewat duet dengan pemain muda, seperti Bukayo Saka, Emile Smith Rowe, dan Martin Odegaard.

5. Real Madrid

5 Klub yang Kudu Memburu Karim Adeyemi Musim Depan, Calon Bintang!Real Madrid saat ini sedang mencari suksesor Karim Benzema yang telah di makan usia. Karim Adeyemi adalah calon ideal karena memiliki potensi besar untuk terus di gali. Apalagi, manajamen klub juga sedang mereformasi skuad dengan deretan pemain muda.

Dia pun memiliki nilai transfer yang lebih ekonomis di bandingkan dengan menghadirkan Erling Haaland yang juga di kaitkan dengan El Real. Di sisi lain, Real Madrid berpeluang besar mendatangkan Kylian Mbappe sehingga bisa melahirkan duet baru yang mematikan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *