Uncategorized

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke Italia

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke Italia

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke ItaliaSetelah masa perantauan selama tujuh tahun, Sebastian Giovinco akhirnya pulang ke Italia. Ia akan meramaikan sisa musim 2021/22 bersama Sampdoria.

Sampdoria saat ini masih tertahan di posisi 16 klasemen Serie A. Hadirnya Giovinco yang kaya pengalaman di harapkan mampu memberikan pengaruh positif bagi tim.

1. Karier di Serie A

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke ItaliaGiovinco melakoni debut di Serie A pada 26 Agustus 2007 bersama Empoli. Kala itu ia berstatus sebagai pemain pinjaman dari Juventus.

Produk asli akademi Juventus itu telah mencatatkan 190 laga di kancah Serie A dengan torehan 40 gol dan 38 assist bersama Empoli, Juventus, dan Parma. Kini, bersama Sampdoria, ia berpeluang menambah catatan tersebut.

2. Si Mungil yang Bermental Juara

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke ItaliaKala berkostum Juventus, ia sukses mencatatkan 20 gol dan 23 assist dari 132 laga di semua kompetisi. Selain itu, pemain berjuluk The Atomic Ant itu pun mampu mempersembahkan 3 gelar juara Serie A, 2 Piala Super Italia, dan 1 Piala Italia untuk Si Nyonya Tua.

Mental juaranya tetap terjaga meski merantau ke luar Italia sejak 2015. Terbukti, ia mampu menyabet 5 gelar untuk Toronto dan 4 gelar untuk Al-Riyadh. Bahkan, ia sukses menyabet gelar individu berupa Top Skor MLS 2014/15 dan Pendatang Baru Terbaik MLS 2014/15 saat membela Toronto.

3. Sempat menganggur

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke ItaliaSejak melakoni debut untuk Juventus di pentas Serie B pada 12 Mei 2007, Sebastian Giovinco sempat di anggap sebagai salah satu talenta terbaik Italia. Namun, siapa sangka ia sempat tak memiliki klub selama 6 bulan.

Setelah kontraknya bersama Al-Riyadh usai pada 15 Agustus 2021, pemain berusia 35 tahun itu sempat di isukan akan kembali ke Italia. Namun, rumor tersebut baru terwujud saat Sampdoria menyodorkan kontrak padanya 9 Februari 2022 untuk menutupi absennya Manolo Gabbiadini yang di terjang cedera.

4. Di kontrak selama 4 bulan

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke ItaliaGiovinco akan mengenakan nomor punggung 21 di Sampdoria. Pemain berusia 35 tahun itu akan terikat kontrak di sana hingga 30 Juni 2022.

Dalam waktu 4 bulan, ia di harapkan akan memberikan dampak positif bagi tim. Jika mampu menampilkan performa terbaiknya di sisa musim ini, bisa jadi perpanjangan kontrak akan di sodorkan oleh manajemen Il Samp.

5. Tak sabar memulai

Tujuh Tahun Merantau, Sebastian Giovinco Pulang ke ItaliaGiovinco terakhir kali tampil di Serie A pada 18 Januari 2015 saat Juventus menaklukkan Hellas Verona di pekan ke-19. Berselang dua minggu kemudian, ia hijrah ke MLS untuk membela Toronto.

Namun, pengalaman yang ia miliki selama 8 musim berkiprah di Serie A akan membantu proses adaptasinya. Terlihat dari postingan di akun Instagram resminya @sebagiovincoofficial, ia tak sabar untuk tampil membela Sampdoria. Jika tak ada hambatan, ia akan menjalani debut untuk Il Samp kala melawat ke kandang Milan di ajang Serie A pekan ke-25 pada Minggu, 13 Februari 2022.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *